Sosialisasi Lanjutan Sistem Presensi Online BDK Manado
  • 15 April 2021
  • 357x Dilihat
  • Berita

Sosialisasi Lanjutan Sistem Presensi Online BDK Manado

Bdkmanado.kemenag.go.id, Manado – Pegawai Balai Diklat Keagamaan (BDK) Manado mengikuti Sosialisasi lanjutan Sistem Presensi Online via Zoom Meeting pada Rabu (14/4). Kegiatan sosialisasi ini merupakan lanjutan yang kedua setelah sebelumnya sudah pernah disosialisasikan pada Januari 2021.

Narasumber pada kegiatan tersebut adalah Ibu Sundari Ika Erna, ST yang merupakan Pranata Komputer Muda pada Subbagian Sistem dan Layanan Informasi Kepegawaian Bagian Data, Informasi, dan Naskah Kepegawaian Biro Kepegawaian Sekretariat Jenderal Kementerian Agama.

Dalam Sosialisasi yang kedua tersebut, dijelaskan fitur lain dari Sistem Presensi yaitu cara penginputan absen apabila pegawai melakukan tugas diluar kantor (perjalanan dinas) dan juga penginputan cuti pegawai. “Setiap melakukan tugas diluar kantor, pegawai wajib menginput keterangan  dan mengupload surat tugas dengan format pdf di sistem presensi online untuk selanjutnya di verifikasi oleh pengelola kepegawaian BDK Manado. Hal tersebut berlaku juga untuk penginputan cuti, pegawai wajib menginput keterangan di sistem presensi online” pungkas Sundari dalam penyampaiannya.

Sistem presensi online merupakan aplikasi berbasis Web yang digunakan oleh Pegawai Dilingkungan Kemenag untuk melakukan kegiatan presensi. Dalam pengembangannya, saat ini sudah tersedia dalam bentuk aplikasi berbasis android (apk). Sistem ini sudah resmi digunakan di BDK manado sejak 1 April 2021 sebagai langkah penyesuaian dengan kondisi pandemi covid 19.