Jelang Idul Adha, BDK Manado Terima Hewan Kurban dari BSI KC Manado Megamas
Bdkmanado.kemenag.go.id, Manado - Menjelang Hari Raya Idul Adha 2022 M / 1443 H , Bank Syariah Indonesia (BSI) Kantor Cabang Manado Megamas menyerahkan Hewan Kurban kepada Balai Diklat Keagamaan (BDK) Manado. Penyerahan diberikan langsung oleh Kepala BSI KC Manado Megamas, Irwanto Azis, dan diterima langsung oleh PLH Kepala BDK Manado, Rusli, di halaman BDK Manado pada Jumat (8/7).
Penyerahan Hewan Kurban, yakni 1 ekor sapi, diharapkan oleh Kepala BSI KC Manado Megamas nantinya bisa disalurkan oleh BDK Manado kepada yang berhak menerima, khususnya masyarakat yang bermukim disekitar BDK Manado. PLH Kepala BDK Manado, Rusli, kemudian menyampaikan terima kasih kepada BSI KC Manado Megamas yang telah menyerahkan hewan kurban untuk disalurkan oleh BDK Manado. Ia juga mendoakan semoga bantuan tersebut bisa menjadi berkah dan bermanfaat nantinya.
"Terima kasih BSI KC Manado Megamas yang telah menyerahkan hewan kurban untuk disembelih dan disalurkan oleh BDK Manado. Insya Allah kami akan menyalurkan dengan sebaik-baiknya kepada yang berhak menerima. Panitia sudah dibentuk, persiapan penyembelihan sudah ada." Ujar Rusli saat menerima hewan kurban.
Selain 1 ekor sapi yang diserahkan oleh BSI KC Manado Megamas, BDK Manado juga akan menyembelih 1 ekor sapi yang dikumpulkan oleh Kelompok Pegawai BDK Manado. Hal tersebut merupakan rutinitas setiap tahun pegawai BDK Manado. Ketua Panitia Penyembelihan Hewan Kurban BDK Manado, Arman Razak menyampaikan harapannya kepada seluruh panitia untuk bekerja sama saat penyembelihan hewan kurban nanti yang direncanakan pada hari Senin (11/7).
"Mohon kerjasamanya seluruh panitia untuk bisa hadir dan membantu penyembelihan nanti agar bisa berjalan dengan baik, bisa selesai tepat waktu dan penyaluran hewan kurban bisa tepat sasaran kepada yang berhak menerima." Ujar Arman saat rapat Panitia. Dengan demikian, total hewan kurban yang akan disembelih dan disalurkan oleh BDK Manado berjumlah 2 ekor sapi.